Aku takut...

Di kota yang serba hiruk pikuk
Semua melaju dengan kencangnya
Dunia seakan berlomba
Begitu pula di dunia pendidikan

Di tempat yang layak
Di dalam nuansa yang tenang
Namun ada sesuatu yang mengancam
Sangat kasat tak terlihat mata
Tapi benar, ia menyusup dalam sukma
Doktrin-doktrin dengan cepat bisa menyebar lewat gawai yang mereka pegang selepas sekolah
Sayang seribu sayang, jika tak ada yang mengawal
Duhai anak didikku, teknologi telah memberikan kemudahan
Namun sayang, janganlah terlena dengan yang bersifat serba profan

Ingat dengan baik, pesan Ilmuwan terkemuka ini "Aku takut suatu hari, teknologi akan melampaui interaksi manusia. Dunia akan memiliki generasi idiot" -Albert Einstein

Na'udzubillahi min dzaalik

Masrifatun Nida' 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Merangkai bunga kematian

Kupang yang di Rindu

Adeeva Mahyatul 'Izzah